tentang-kami
about-us_section_01_1

PAUDSKOBA PLATINUM

Pendidikan Anak Usia Dini (PAUD) Skoba Platinum adalah PAUD yang memiliki program kelas Reguler dan kelas Inklusi  dengan pembelajaran yang berkualitas dan menyenangkan.

Play Video

PAUD SKOBA PLATINUM MEMILIKI VISI, MISI & TUJUAN SEBAGAI BERIKUT:

VISI

Terwujudnya anak usia dini yang cerdas, kreatif, mandiri, peduli, dan berakhlak mulia.

MISI

  1. Menyelenggarakan pendidikan inklusif untuk anak usia dini berbasis karakter, keilmuan, dan keagamaan.
  2. Menyelenggarakan kegiatan belajar dengan bermain sesuai tingkat perkembangan anak.
  3. Menumbuhkembangkan jiwa kemandirian dan kreatif sesuai dengan tahapan perkembangan anak.
  4. Memupuk rasa kepedulian terhadap keberagaman individu.
  5. Menyelenggarakan pendidikan dengan keterlibatan orang tua dalam mendukung pelaksanaan pembelajaran.

Tujuan

  1. Mewujudkan lembaga pendidikan inklusif yang berkualitas yang berlandaskan nilai moral dan spiritual.
  2. Membantu peserta didik untuk tumbuh dan berkembang secara optimal sesuai potensi yang ada pada diri anak.
  3. Menumbuhkembangkan kemampuan dasar anak dalam berbagai aspek perkembangan untuk mengikuti pendidikan selanjutnya.
  4. Memberikan kesadaran bagi orang tua dan masyarakat tentang pentingnya pendidikan anak usia dini.

=======

PAUD Skoba Platinum adalah sebuah sekolah pendidikan anak usia dini dengan menerapkan metode yang menyenangkan dan berkualitas untuk mendidik peserta didik sehingga memiliki output yang membanggakan .

Kami menyadari, Kebutuhan pendidikan untuk anak prasekolah semakin meningkat seiring dengan meningkatnya kesadaran para Orang Tua akan pentingnya adaptasi belajar dan melatih kemandirian anak sebelum masuk ke jenjang Sekolah Dasar. Di sinilah peran kami dalam membantu para Orang Tua yang saat ini sedang membutuhkan solusi menghadirkan tempat yang tepat untuk menyiapkan Buah Hati agar bisa beradaptasi dalam belajar serta bersosialisasi dengan Guru dan teman sebaya.

tentang-section2

Program dan aktivitas belajar ekslusif yang kami rancang membuat anak memiliki pengalaman belajar yang luar biasa dan menyenangkan yang tidak bisa di dapatkan di tempat lain.

tentang-section

Sistem Belajar

alasan para Orang Tua pada akhirnya memilih kami sebagai Pendamping belajar anak. Yaitu

portfolio-single_section_04
Program belajar sesuai usia anak

Ada 3 program belajar yaitu : Edukids (3 tahun), Reguler (4 – 5 tahun), Persiapan Intensif Masuk SD (6 – 7 tahun)

portfolio-single_section_05
Kelas Semi
Private

Dalam 1 kelas terdiri dari 4 anak dan 1 guru agar pembelajaran mudah dipahami anak dan aktivitas belajar menjadi ekslusif

portfolio-single_section_06
Belajar efektif setiap hari

Jadwal Belajar anak pada hari Senin sampai Jum’at (sabtu dan minggu libur)

info-box_02-1
Monitoring belajar harian anak

Orang tua akan mendapatkan laporan harian belajar anak tertulis dari guru dan Orang Tua bisa berkonsultasi langsung kepada guru mengenai perkembangan belajar anak

info-box_02-2
Evaluasi Belajar Mandiri Per Semester

Yaitu kegiatan evaluasi per semester untuk mengukur peningkatan dan kemampuan belajar anak yang hasilnya akan diserahkan secara tertulis kepada Orang Tua.

info-box_02-3
Garansi gratis 100% jam belajar tambahan

Kami memberikan garansi gratis jam belajar tambahan kepada program belajar Persiapan Intensif Masuk SD.

WeCreativez WhatsApp Support
Customer service kami sedang online, silahkan bisa langsung chat sekarang
👋 Halo ada yang bisa saya bantu?